Balai Taman Nasional Alas Purwo

Mushola ini berdiri kokoh di areal parkir pantai pancur ?

Pantai Pancur lokasinya ada di 58Km dari pusat kota Banyuwangi. Berada di kec Tegaldlimo dan masuk dalam wilayah Balai Taman Nasional Alas Purwo ?

Sebelum melanjutkan perjalanan ke Goa Istana, Goa Mayangkoro, Goa Padepokan dan Pantai Plengkung, tempat ini dapat digunakan untuk ibadah serta selonjoran.

Gerbang utama Alas Purwo, wajib berhenti disini ya, abadikan kenangan bersama teman jalan atau keluarga


Ada 3 pilihan Goa, silahkan dipilih atau mau di pilih semua juga boleh, oh ya jangan lupa bawa perlengkapan senter, sepatu/sendal outdoor dan air mineral.

Pos Pancur, disini lokasi kantor untuk para petugas jaga Taman Nasional Alas Purwo

Jeep 4×4 ini yang akan membawa rekan sekalian menuju plengkung, mobil pribadi tidak di ijinkan masuk, harga 250k PP untuk 1 rombongan (muatan penumpang penuh) antara 9 sampai 10 penumpang

Tips buat yang akan ke alas purwo, berangkat pagi jika di tempuh dari pusat kota Banyuwangi, bawa baju ganti, bawa bekal makanan sendiri biar makin seru bareng keluarga atau teman jalan. Jika di perlukan bawa tikar ya.

Oh ya, di Pos pancur ini sebenernya ada kantinnya kok, dan buka sampai tengah malam. Nama pemilik kantinnya ibu wiwik, orangnya baik dan ramah kok

Satu lagi tips nya, Balai Taman Nasional Alas Purwo area nya cukup luas dan masih dalam kategori hutan mistis (konon) jadi alangkah baiknya dijaga ucapannya/mengurangi bercanda.

Selamat menikmati Banyuwangi !

Ein Kommentar

  1. […] Taman Nasional Alas Purwo (TN Alas Purwo) adalah taman nasional yang terletak di Kecamatan Tegaldlimo dan Kecamatan Purwoharjo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Indonesia. Secara geografis terletak di ujung tenggara Pulau Jawa wilayah pantai selatan antara 8°26’45”–8°47’00” LS dan 114°20’16”–114°36’00” BT. Cara mencapai lokasi ini bisa menggunakan kendaraan roda 2, roda 4 atau bus, tips buat yang akan ke alas purwo, berangkat pagi jika di tempuh dari pusat kota Banyuwangi kisaran 2-2.5 jam, jangan lupa bawa baju ganti, bawa bekal makanan sendiri biar makin seru bareng keluarga atau teman jalan. jika di perlukan bawa tikar. Satu lagi tips nya, Balai Taman Nasional Alas Purwo area nya cukup luas dan masih dalam kategori hutan mistis (konon) jadi alangkah baiknya dijaga ucapannya/mengurangi bercanda, selengkapnya disini […]


Komentarmu